Upacara Bendera Dalam Rangka Memperingati Hari Kebangkitan Nasional ke 110 Tahun 2018
Nunukan, 21 Mei 2018
Bertempat di halaman depan Gedung Pengadilan Negeri Nunukan Kelas II telah diselenggarakan upacara bendera dalam rangka memperingati Hari Kebangkitan Nasional yang ke 110 tahun 2018. Upacara yang di Pimpin oleh Ketua Pengadilan Negeri Nunukan Kelas II Bapak Nasrulloh, S.H. dan diikuti oleh seluruh Hakim, Panitera, Sekretaris, Panmud, Kasubbag serta seluruh Aparatur Sipil yang ada di Kantor Pengadilan Negeri Nunukan Kelas II berlangsung dengan Khidmat
Adapun tujuan diadakannya upacara bendera dalam rangka memperingati Hari Kebangkitan Nasional yang ke 110 tahun 2018 tersebut adalah untuk terus memelihara, menumbuhkan dan menguatkan jiwa nasionalisme kebangsaan kita sebagai landasan dasar dalam melaksanakan pembangunan, menegakkan nilai-nilai demokrasi berlandaskan moral dan etika berbangsa dan bernegara, mempererat persaudaraan untuk mempercepat terwujudnya visi dan misi bangsa kita ke depan dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia.